Pengikut

Jumat, 07 April 2017

Tembang Cinta Iwan Fals

Iwan Fals. Siapa yang tak mengenal penyanyi legendaris ini? Lagu-lagunya yang berisi kritik sosial sangat digemari oleh semua kalangan. Terutama dikalangan anak muda. 

Saya adalah salah satu penggemar lagu-lagu Iwan Fals. Dan suka sekali dengan lagu-lagu berisi kritik sosial yang ia nyanyikan. Seperti lagu dengan judul Wakil Rakyat itu.  Tapi saya lebih suka lagu-lagu Iwan Fals yang bertemakan cinta.


Apa karena saya perempuan sehingga lebih cenderung kearah melankolis dalam pemilihan selera musik? Ehmmm, bisa jadi. Tetapi memang lagu-lagu karya Iwan Fals yang bertemakan cinta tidak kalah ciamik untuk digemari loh! 

Coba saja perhatikan lirik lagu Yang Terlupakan karya Iwan Fals berikut ini: 

Denting piano...Kala jemari menari
Nada merambat pelan
Dikesunyian malam saat datang rintik hujan
Bersama sebuah bayang
Yang pernah terlupakan
Hati kecil berbisik
Untuk kembali padanya
Seribu rasa menggoda
Seribu sesal didepan mata
Seperti menjelma
Waktu aku tertawa..Saat memberinya dosa
Ooh..Maafkanlah

Rasa sesal didalam hati
Diam tak mau
Haruskah aku lari dari kenyataan ini
Pernah kumencoba tuk sembunyi
Namun senyummu tetap mengikuti


Baguskan liriknya? Berbeda sekali dengan lagu-lagunya yang berisi kritik sosial. Dari sisi romantis inilah yang membuat saya semakin mengidolakan sosok penyanyi bernama asli Virgiawan Listanto. 

Ada lagi lagu-lagu cinta Iwan Fals yang mewakili jaman sekolah kita banget. Judulnya Jendela Kelas Satu. Perhatikan liriknya berikut ini: 

Duduk di pojok bangku deretan belakang
Di dalam kelas penuh dengan obrolan
Slalu mengacau laju khayalan
Dari jendela kellas yang tak ada kacanya
Dari sana pula aku mulai mengenal
Seraut wajah..Berisi lamunan
Ni ni ni ni ni..Ni ni ni ni
Bibir merekah dan merah selalu basah
Langkahmu tenang kala engkau berjalan
Tinggi semampai...Gadis idaman

Reff:
Kau datang membawa
Sebuah cerita
Darimu itu pasti lagu ini tercipta
Darimu itu pasti lagu ini tercipta


Dan yang paling tak terlupakan dari tembang cinta Iwan Fals adalah lagunya yang berjudul Buku Ini Aku Pinjam. Coba simak liriknya:

Di kantin depan kelas ku
Di sana kenal dirimu
Yang kini tersimpan di hati
Jalani kisah sembunyi 

Di halte itu kutunggu
Senyum manismu kekasih
Usai dentang bel sekolah
Kita nikmati yang ada 

Seperti hari yang lain
Kau senyum tersipu malu
Ketika ku sapa engkau
Genggamlah jari genggamlah hati ini 

Memang usia kita muda
Namun cinta soal hati
Biar mereka bicara
Telinga kita terkunci 

Biar tahu...Biar rasa
Maka tersenyumlah kasih
Tetap langkah...Jangan hentikan
Cinta ini milik kita 

Buku ini aku pinjam
Kan kutulis sajak indah
Hanya untukmu seorang
Tentang mimpi-mimpi malam.


Aaahh...Romantis bukan liriknya? Dan masih banyak tembang cinta milik Iwan Fals yang menurut saya bagus. Pria kelahiran Jakarta, 3 September 1961 silam ini memang pantas diidolakan. Bukan saja oleh kaum Adam tetapi juga oleh kaum Hawa seperti saya. 

Larindah, 7 April 2017



2 komentar: